Menjalani Hidup Dengan Iman Dalam Tuhan
Senin: Habakuk 1:1-17 Jalan Tuhan Sungguh Misterius
(1) Kadang cara Tuhan bekerja misterius dan tidak lazim. Bagaimana cara Tuhan bekerja dan instrumen apa yang dipakai-Nya di sini?
(2) Bagaimana kita bersikap yang benar menghadapi cara Tuhan bekerja dengan tidak lazim dalam sejarah dan hidupmu?
(3) Mengapa Tuhan diam, seolah tidak peduli pada umat-Nya? Mengapa doa tidak terjawab? Bagaimana bacaan hari ini memberi jawab atas pertanyaan ini?
(4) Bagaimana anda melihat cara Tuhan bekerja melalui Inkarnasi dan Salib Kristus?
Selasa: Habakuk 2:1-20 Menanti Jawaban Tuhan
(1) Mengapa menunggu merupakan sikap yang sulit kita jalani? Coba daftarkan perbedaan sikap “child-like faith” dengan “childish behaviour.”
(2) Apa artinya sesungguhnya “beriman” di sini? Apa “attitude of faith” yang benar kepada Tuhan diajarkan dalam bacaan hari ini?
(3) Waspadalah terhadap berhala dunia yang kepadanya kita bersandar. Apa-apa saja yang gampang
kita sandari ketimbang kita bersandar kepada Tuhan dan menanti-Nya?
Rabu: Habakuk 3:1-19 Bagaimana Berdoa dengan Benar
(1) Pada masa pencobaan dan kebingungan, sikap yang benar dari orang Kristen adalah berdoa.
Sikap-sikap apa saja yang tercetus dari hidup yang berdoa dan berserah segala pergumulan kepada-Nya?
(2) Habakuk bisa bersukacita walau dalam pergumulan. Mengapa dia bisa bersukacita?
(3) Ayat 16-19, catat semua emosi Habakuk yang muncul di sini sebagai reaksi atas cara Tuhan bekerja. Adakah itu juga sikap kita ketika Tuhan hadir dan bekerja dalam hidupmu?
Kamis: Titus 1:1-16 Sehat Dalam Iman
(1) Orang boleh berkata dia beriman; namun yang terpenting apakah imannya sehat atau tidak. Ayat 13 adalah tujuan pelayanan Titus di Kreta agar jemaat menjadi sehat dalam iman.
(2) Kondisi-kondisi apa saja yang dilihat Paulus sebagai virus bagi kesehatan iman jemaat Kreta?
(3) Karakter-karakter apa saja yang penting bagi pengurus jemaat yang dituntut firman Tuhan?
(4) Ayat 13, sikap apa yang Titus harus miliki untuk memulihkan kesehatan iman jemaat?
Jumat: Titus 2:1-15 Beritakan Ajaran Yang Sehat
(1) Memperbaiki relasi antar manusia adalah hal yang sulit sekali. Kesulitan-kesulitan relasi apa saja yang anda lihat dari ayat 2-10?
(2) Bagaimana bacaan hari ini mengajar anda untuk memperbaiki relasi anda dengan orang lain?
(3) Apa ajaran yang sehat itu: bacalah ayat 11-15? Kualitas apa saja yang perlu dimiliki Titus agar pemberitaannya tentang firman yang sehat diterima?
Sabtu: Titus 3:1-15 Beriman Adalah Anugerah Allah
(1) Ayat 8 adalah kuncinya, bagaimana menguatkan iman orang yang sudah percaya?
(2) Malas dalam bekerja adalah bukti iman yang tidak sehat. Dan apa bukti konkrit dari hidup Kristen yang berbuah menurut ayat 14?
(3) Orang yang tidak aktif dan tidak kerja, cenderung aktif gosip dan fitnah, lihat ayat 2. Catatlah ada berapa kali kata “pekerjaan yang baik” muncul di surat ini? Dimensi baru apa yang anda mengerti tentang hidup rohani dengan pekerjaan sehari-hari?